3 Kebiasaan Cuci Buah & Sayur Harus Dihilangkan




BANYAK anggapan salah di masyarakat mengenai mencuci buah dan sayuran. Seperti halnya tidak perlu mencuci buah dan sayur organik, malas mencuci buah dan sayur dan lain sebagainya.


Anggapan tersebut harus diluruskan agar menjaga kehigienisan hidangan yang dikonsumsi. Karena itu, simak ulasan berikut mengenai beberapa kebiasaan mencuci buah yang selama ini Anda lakukan. Berikut ulasannya, seperti dikutip Boldsky, Jumat (18/3/2016).


Mencuci buah dan sayur itu penting


Ada segelintir orang malas dan mencuci buah dan sayuran. Meskipun baru beli di supermarket dan tertutup rapat, buah dan sayuran itu masih perlu untuk dicuci. Para ahli menyarankan untuk mencuci buah atau sayuran apapun sebelum digunakan. Hal itu berfungsi guna menghilangkan pestisida, kotoran, sekaligus bakteri yang ada.


Mencuci buah dan sayuran langsung setelah dibeli


Biasanya, kebanyakan orang mencuci buah dan sayuran langsung setelah dibeli, meski tidak langsung digunakan. Padahal cara ini sangat tidak membantu.


Perlu diketahui, meski buah dan sayuran itu sudah dicuci, namun diletakkan dalam rak baru. Hal itu tak menutup kemungkinan buah dan sayuran bisa terkontaminasi kembali oleh bakteri.


Cucilah semua buah dan sayuran kembali ketika hendak dikonsumsi atau dimasak, guna meminimalisir bakteri yang menempel pada buah dan sayuran.


Produk organik tidak perlu dicuci


Hal ini adalah kesalahan besar! Jangan sampai melewatkan proses pencucian jenis buah dan sayuran apapun meski mereka tergolong organik. Perlu diketahui, sayuran organik memang bebas dari pestisida, namun kotoran dan bakteri masih menumpuk pada buah dan sayuran tersebut. Karena itu mencuci sayuran itu penting.




Source link

0 Response to "3 Kebiasaan Cuci Buah & Sayur Harus Dihilangkan"

Posting Komentar