Sederet Negara dengan Air Minum Berkualitas, Indonesia Belum Masuk




BANYAK negara maju yang punya teknologi canggih untuk menyaring dan memproduksi air bersih. Namun tak semuanya sadar akan kebutuhan air minum dan air bersih sebagai fasilitas untuk masyarakat luas.


Daftar negara berikut ini, punya kepedulian lebih akan kualitas air keran yang bisa dan aman ketika langsung diminum. Negara apa saja? Berikut ulasan selengkapnya, seperti dikutip laman Insidermonkey, Selasa (22/3/2016).


Italia


Jangan hanya mencicipi wine dan spaghetti asli Italia ketika berkunjung ke negara romantis ini, Anda wajib mencoba kesegaran air keran juga.


Jangan khawatir, air keran di negara ini terbilang punya kualitas baik dan bisa langsung dikonsumsi. Terlebih saat cuaca sedang dingin, air keran di Italia akan terasa segar ketika diminum langsung.


Austria


Pemerintah Austria punya program Austria Water Act yang kuat untuk melindungi sumber daya air mereka. Pasokan air minum kualitas baik juga menjadi salah satu program pemerintahnya sebagai fasilitas yang diperuntukkan pada masyarakatnya.





Source link

0 Response to "Sederet Negara dengan Air Minum Berkualitas, Indonesia Belum Masuk"

Posting Komentar