TOP FOOD 2:Masih Aman, Makanan Ini Boleh Dimakan setelah Jatuh



UNGKAPAN makanan masih bisa dikonsumsi saat terjatuh dan diambil dalam waktu kurang dari 5 detik tampaknya berlaku untuk beberapa makanan berikut. Kebanyakan makanan yang aman dikonsumsi setelah jatuh adalah yang memiliki tekstur kering.


Dilansir dari TheDailyMeal, berikut makanan yang masih boleh dikonsumsi meskipun sudah jatuh.


Cookies


Jenis kue kering masih aman dikonsumsi saat sudah jatuh. Yang harus menjadi perhatian adalah cookies dalam keadaan kering dan tidak basah apalagi mengandung krim. Cukup bersihkan dengan menepuknya perlahan.


Kerupuk


Teksturnya yang kering membuat kerupuk aman dikonsumsi meskipun sudah jatuh. Cara yang harus dilakukan untuk membersihkannya adalah dengan meniup bagian permukaan yang jatuh dan debu serta kotoran akan langsung menyingkir.


Roti panggang


Roti panggang jadi menu andalan saat sarapan. Jika tiba-tiba roti panggang terjatuh dan Anda tak punya waktu banyak untuk membuatnya maka tak perlu khawatir, bersihkan bagian yang kotor dan roti panggang masih aman dimakan.


Pasta kering


Pasta yang masih dalam keadaan kering seperti spaghetti, fetucinni atau macaroni masih aman dikonsumsi saat sudah jatuh karena pasta ini akan langsung direbus dalam air mendidih. Sebagian besar bakteri dan kuman bisa mati saat terkena air panas.


Buah utuh


Buah yang masih utuh tidak berbahaya saat dikonsumsi setelah terjatuh. Lapisan kulit buah seperti anggur, apel, plum dan buah lainnya memiliki kulit yang berfungsi untuk menghalangi masuknya kuman dan bakteri ke dalam daging buah.



Source link

0 Response to "TOP FOOD 2:Masih Aman, Makanan Ini Boleh Dimakan setelah Jatuh"

Posting Komentar