GURIH dan manisnya empal daging sapi cocok dijadikan lauk saat menyantap makan siang ataupun makan malam.
Dikutip dari buku 1000 Resep Masakan dan Kue Paling Dicari, karya Sisca Soewitomo, berikut resep lengkap empal gepuk daging sapi yang bisa Anda coba buat di rumah.
Bahan-bahan:
1/2 kg daging sapi segar
3 lembar daun salam
1/2 sdt asam jawa
700 ml santan kelapa
50 ml air
Minyak goreng secukupnya
Bumbu halus:
10 butir bawang merah
3 siung bawang putih
2 sdt ketumbar
2 cm lengkuas
1/2 sdt garam
2 sdt gula merah
Cara membuat:
1. Rebus daging sapi hingga empuk, iris tipis dan pukul-pukul hingga pipih;
2. Didihkan santan dan masukan bumbu yang dihaluskan dan masukkan air asam jawa beserta daun salam. Aduk terus agar santan tidak pecah;
3. Kemudian masukkan daging ke kedalam santan dan masak hingga santan kering dan mengental. Angkat;
4. Goreng daging sapi hingga kecoklatan. Angkat dan tiriskan.
Source link
0 Response to "TOP FOOD 2: Resep Rumahan Empal Gepuk Daging Sapi"
Posting Komentar