Stres Bikin Rambut Cepat Beruban? Cek Faktanya di Sini



Jakarta, Bukan rahasia jika stres bisa berpengaruh buruk bagi tubuh. Pada rambut, kondisi stres kerap disebut bisa membuat rambut cepat memutih alias beruban. Benarkah demikian?

Menanggapi hal ini, Angela Lamb, MD dari The Mount Sinai Hospital mengatakan pada prinsipnya, rambut bisa berwarna karena adanya melanin, pigmen yang juga memberi warna pada kulit dan mata. Menurut American Academy of Dermatology, seiring bertambahnya usia maka rambut akan berubah warna menjadi abu-abu, pirang, atau putih.



"Rambut bisa tumbuh di kepala sekitar tiga tahun lalu mengalami pergantian. Namun, seiring bertambahnya usia kemampuan rambut untuk memproduksi ulang pigmen berkurang," kata Lamb kepada Self.

Ia menambahkan, penelitian menunjukkan bahwa secara alami, bertambahnya usia juga membuat terbentuknya hidrogen peroksida secara alami di folikel rambut. Kondisi ini menyebabkan perubahan melanin yang pada akhirnya membuat rambut memutih. Lalu, bagaimana dengan anggapan stres bisa bikin rambut beruban?

Baca juga: 10 Pertanda Hidup Meraih Kesuksesan

"Stres sudah dikenal bisa menyebabkan rambut rontok. Tapi, masih sedikit penelitian yang menunjukkan stres bisa membuat rambut beruban. Dan tentu saja proses itu tak langsung terjadi dalam satu malam sebab perubahan warna rambut pasti terjadi bertahap. Kami sendiri tidak memiliki penelitian yang menyebut stres langsung membuat rambut beruban. Tapi kami pikir dua hal itu ada hubungannya," papar Lamb.

Ia mengingatkan, genetik bisa memainkan peran pada rambut beruban. Apalagi, ilmuwan sudah mengidentifikasi gen pertama yang bertanggungjawab pada berubahnya warna rambut jadi abu-abu yakni IRF4.

"Namun, studi tahun 2013 menemukan hubungan signifikan antara warna rambut yang memudar dan timbulnya uban sebelum usia 30 tahun dengan kebiasaan merokok. Sehingga, penting sekali menghindari rokok. Sementara ketika Anda menghindari stres, pastinya itu berdampak baik bagi kesehatan Anda bukan?" tutur Lamb.

Sementara, Jennifer Lin yang melakukan penelitian biologi molekular di Dana-Farber/Harvard Cancer Center, Boston, mengatakan ada bukti bahwa ekspresi lokal dari hormon stres menghubungkan sinyal yang menginstruksikan melanosit untuk memberi melanin ke keratinosit. Ketika sinyal itu terganggu, melanin tidak akan memberi pigmen pada rambut.

Baca jugaCamilan Unik, Udon Goreng Renyah Hadir di Jepang


(rdn/vit)

Source link

0 Response to "Stres Bikin Rambut Cepat Beruban? Cek Faktanya di Sini"

Posting Komentar