Ada Vaksin Palsu Beredar, Orangtua Tak Perlu Cemas


Kabar Beredarnya vaksin palsu menumbuhkan keresahan masyarakat yang ingin melakukan vaksin kepada anaknya. Meski vaksin yang ditemukan oleh polisi merupakan campuran cairan infus, cairan vaksin anti tetanus, serta antibiotik, seharusnya membuat badan sektor kesehatan kian waspada dan detail terhadap distribusi obat-obatan, termasuk vaksin. Hal ini ditegaskan oleh vaksinolog, dr. Dirga Sakti Rambe, M.Sc-VPCD.

Vaksin Palsu Beredar, Orangtua Tak Perlu Cemas


"Mulai sekarang, seharusnya rumah sakit, klinik, puskesmas, dinas kesehatan, seharusnya mengecek ulang ke belakang bagaimana mereka mendapatkan vaksin itu. Seharusnya kan ia mendapatkan dari distributor resmi," ujar dr Dirga, saat dihubungi oleh Okezone.

Ia meyakini, apabila para sektor dalam bidang kesehatan mendapatkan vaksin dari distributor resmi, hal ini tidak akan terjadi.

Vaksinolog lulusan University of Siena,  Italia, ini ingin mengingatkan kepada para orangtua untuk tetap melakukan vaksinasi terhadap anaknya di tempat yang tak perlu diragukan lagi.

"Saya ingin berpesan ke orangtua dan masyarakat bahwa dengan adanya kasus ini, tidak boleh terlalu khawatir. Karena ada vaksin palsu, anaknya sengaja tidak diimunisasi. Ini tidak boleh. Masyarakat tidak perlu khawatir, cukup imunisasi di tempat yang terpercaya," tukasnya.


Source link

0 Response to "Ada Vaksin Palsu Beredar, Orangtua Tak Perlu Cemas"

Posting Komentar