Yuk, Bikin Sendiri Pisang Epe Khas Makassar



SALAH satu kuliner khas dan terkenal dari Makassar ialah pisang epe. Pisang epe ini menjadi kudapan malam warga Makassar.


Belum sempat datang ke Makassar langsung? Bagaimana kalau Anda mencoba membuat pisang epe sendiri di rumah? Seperti apa resep dan cara membuatnya?


Salah satu pedagang pisang epe yang ditemui Okezone di kawasan Pantai Losari, memberikan bocoran membuat pisang epe ini. Yuk, disimak!



-Dibuat untuk 25 porsi


Bahan-bahan:



-5 sisir pisang kepok


Saus original gula merah:


-4 kg gula merah


-2 gelas air mineral berukuran sedang


Santan yang dihasilkan dari 2 kelapa


-Agar-agar secukupnya



Cara membuat:


- Rebus gula merah dengan air yang sudah dicampur dengan bubuk agar-agar dalam panci berukuran medium. Rebus dengan api kecil hingga meleleh sempurna menjadi gula cair.


- Setelah gula sudah cair, baru masukan santan.


- Aduk terus rebusan ini selama kurang lebih 1 jam, kemudian aduk-aduk secara perlahan secara terus-menerus agar santan tidak pecah dan meluap.


- Setelah direbus selama 1 jam, sisihkan.


- Selagi menunggu saus original gula merah yang direbus tadi menjadi agak dingin, kupas pisang, jepit hingga gepeng, lalu langsung dibakar dengan menggunakan panggangan.


- Setelah pisang sudah dibakar, tuangkan saus original gula merah yang tadi disisihkan ke atas pisang-pisang yang sudah dibakar ini.


- Pisang epe saus original gula merah khas Kota Makassar siap dinikmati.



Source link

0 Response to "Yuk, Bikin Sendiri Pisang Epe Khas Makassar"

Posting Komentar